
Dalam rangka perwujudan Akuntabilitas Kinerja, BNN Provinsi Bali Mengadakan kegiatan Sinkronisasi LKIP BNNP Bali dan jajaran tahun 2023 dimana acara dibuka Oleh Ibu Kepala Bagian Umum BNNP Bali serta dihadiri oleh Kasubbag Umum dan Operator LKIP BNNK/Kota jajaran Prov Bali. Dalam sambutannya menegaskan bahwa Hal terpenting yang diperlukan dalam penyusunan laporan kinerja adalah pengukuran kinerja dan evaluasi serta penjelasan secara memadai hasil analisis terhadap pengukuran kinerja.
LKIP disusun untuk menggambarkan penerapan Rencana Strategis (Renstra) dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi organisasi di masing-masing satuan kerja pada tahun berjalan, serta keberhasilan capaian saat ini untuk percepatan dalam meningkatkan kualitas capaian kinerja yang diharapkan pada tahun yang akan datang. “Melalui Kegiatan ini, Peserta diharapkan mendapatkan tambahan ilmu bekal dalam melakukan tugas dan fungsinya, serta diharapkan terjadi penyamaan persepsi dalam proses penyusunan, sehingga akan terbentuk keseragaman penyusunan LKIP di lingkungan BNNP Bali