Skip to main content
Berita KegiatanBerita Utama

Rapat Langkah-langkah Awal Tahun Anggaran 2024

Dibaca: 5 Oleh 29 Des 2023Mei 29th, 2024Tidak ada komentar
Rapat Langkah-langkah Awal Tahun Anggaran 2024
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Pada hari ini Jumat, 29 Desember 2023 bertepatan di Ruang Rapat BNN Kabupaten Gianyar, Kepala BNN Kabupaten Gianyar AKBP I Gusti Agung Alit Adnyana, AA.,SH.,MH memimpin Rapat Langkah-langkah Awal Tahun dalam rangka meningkatkan kualitas perencanaan dan meningkatkan kedisiplinan dalam melaksanakan rencana kegiatan Tahun Anggaran 2024. Rapat ini dihadiri oleh kasubbag umum, masing-masing katim dan staf bagian umum.

Pada kesempatan ini, Kepala BNNK Gianyar membuka rapat dengan menyampaikan beberapa hal terkait rencana kerja di Tahun 2024, strategi yang akan diambil untuk menyukseskan rencana/program tersebut, serta mengantisipasi kendala-kendala yang akan dihadapi nanti saat melaksanakan program tersebut. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan rencana kerja tahun 2024 Oleh bagian perencanaan Tentang rencana kerja Sie P2M, Sie Rehabilitasi dan Sie Berantas. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan diskusi bersama terkait pelaksanaan Langkah-langkah Awal Tahun dalam rangka meningkatkan kualitas perencanaan dan meningkatkan kedisiplinan dalam melaksanakan rencana kegiatan Tahun Anggaran 2024.

#warondrugs
#SpeedUpNeverLetUp
#Gianyarbersinar
#BersihNarkoba
#BNNKabGianyar

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel