
gianyarkab.bnn.go.id, Gianyar – Pada hari Kamis 19 September 2019 Kasi P2M BNNK Gianyar I Gede Dirgantara,SH.MM hadir sebagai narasumber di SMAN 1 UBUD dalam kegiatan Desiminasi Informasi melalui Insert Konten bekerjasama dengan Dinas Sosial Kabupaten Gianyar dalam rangka Pencegahan Bahaya Narkoba di Lingkungan Pendidikan yang menghadirkan 150 orang siswa, kegiatan ini di buka oleh Sekretaris Dinas Sosial Anak Agung Astina Putra yang didampingi oleh I Wayan Karta ,S.Pd. waka SMAN 1 UBUD. Kegiatan ini terlaksana berkat Pemberdayaan Penggiat Anti Narkoba di Lingkungan Pemerintah di Dinas Sosial Kabupaten Gianyar. Pada kesempatan ini Kasi P2M BNNK Gianyar menyampaikan SOSIALISASI dengan Tema, “SUKSES TANPA NARKOBA” kepada para siswa dihimbau bahwa dengan mencoba coba narkoba kehancuran akan menanti bagi pecandu narkoba, sehingga kewaspadaan perlu selalu ditingkatkan demi kesuksesan generasi bangsa kedepan yang mampu berprestasi, berkarir serta menjadi pemimpin Negara. Dengan di perkenalkan jenis jenis narkoba yang ada para siswa mampu membentengi diri dari peredaran gelap narkoba, serta bisa menjadi relawan dikeluarga masing masing, menyebarluaskan informasi yang sudah didapat sehingga Kecamatan Ubud yang ramai dengan kunjungan wisatawan bisa terjaga dari bahaya narkoba. Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 10.00 wita sampai dengan 12.00 wita dengan penyampaian materi , pemutaran film akibat narkoba serta dengan sesi Tanya jawab dari para siswa.
#Giat DIPA
#StopNarkoba
#BNNKGianyar
#Bersinar